Grup F EURO 2020 Prancis vs Jerman: Head-To-Head, Perkiraan Formasi, dan Prediksi Skor

Selasa 15 Jun 2021, 12:29 WIB
Germany vs France (Foto/Ist)

Germany vs France (Foto/Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Laga seru akan tersaji di grup neraka (grup F), Rabu (16/6/2021) dini hari WIB yang akan menampilkan juara Dunia 2018, Prancis bersiap untuk bertemu juara dunia 2014 Jerman di Euro 2020.

Tim asuhan Didier Deschamps sudah bersiap untuk membalas kekalahan terakhir mereka di tahun 2016 dan melaju jauh tahun ini, sementara Joachim Low akan berdoa untuk satu kesempatan terakhir di Die Mannschaft.

Prancis mungkin menderita kekalahan tak terduga dari Turki selama kualifikasi Euro 2020, tetapi tempat mereka di final tidak pernah diperdebatkan.

Head-to-head Prancis vs Jerman

Ini akan menjadi pertemuan ke-34 antara dua raksasa sepak bola ini. tercatat Prancis berhasil menang 14 kali dan Jerman menang 10 kali.

Prancis telah menikmati rekor kuat melawan Jerman dalam beberapa tahun terakhir, tetap tak terkalahkan dalam lima pertemuan terakhir mereka dan hanya kalah dua kali.

Enam pertandingan terakhir Prancis:

Menang, seri, menang, menang, menang, menang

Enam pertandingan terakhir Jerman:

Kalah, menang, menang, kalah, seri, menang

Perkiraan starting XI:

Prancis (4-4-2): Lloris; Pavard, Varane, Kimpembe, Hernandez; Kante, Pogba, Rabiot; Griezmann; Mbappe, Benzema

Jerman (3-4-2-1): Neuer; Ginter, Hummels, Rudiger; Kimmich, Kroos, Gundogan, Gosens; Havertz, Muller; Gnabry

Prediksi skor:

Menurut tim PosKota, hasil akhir pertandingan ini akan berakhir imbang 2-2. (cr03)

Berita Terkait
News Update