Jadon Sancho Tak Masuk Skuad Inggris saat Tumbangkan Kroasia, Pelatih Southgate Angkat Bicara

Senin 14 Jun 2021, 19:53 WIB
Timnas Inggris.(Ist/twitter HKane )

Timnas Inggris.(Ist/twitter HKane )

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Usai Timnas Inggris menang atas Kroasia, skuad The Three Lions jadi sorotan publik.

Pasalnya banyak yang bertanya-tanya mengapa Jadon Sancho tak diikut sertakan dalam skuad Inggris.

Pada laga itu, Gareth Southgate tak memasukkan Jadon Sancho dan Ben Chilwell dalam skuadnya.

Terkait hal ini Southgate pun buka suara, dan berikan klarifikasi jika keduanya tak dimasukkan skuad bukan karena cedera.

"Dengan dua nama tak masuk skuad, sayang kami hanya bisa membawa 23 nama dan kami mesti melapisi posisi-posisi tertentu," ujar Southgate dikutip BBC Sport, Senin (14/6/2021).

Gareth Southgate juga mengaku tak senang mengeluarkan sejumlah pemainnya dari skuad, tapi itu harus ia lakukan.

"Saya sama sekali tidak senang kami harus mengeluarkan pemain dari skuad dalam sebuah turnamen besar, tapi di laga lawan Kroasia ini, saya rasa keputusan itu perlu diambil," sambungnya.

Sebelumnya Inggris sukses tumbangkan Kroasia di laga pembuka grup D Euro 2020, pada Minggu (13/6/2021).

Dalam laga tersebut The Three lions lebih dominan atas Kroasia, Modric Cs terlihat dibuat kerepotan pada laga ini. (cr09)

Berita Terkait
News Update