Klasmen MotoGP 2021: Quartararo Kokoh di Puncak, Zarco Menempel Ketat

Senin 07 Jun 2021, 09:14 WIB
Fabio Quartararo.(Twitter FabioQ20)

Fabio Quartararo.(Twitter FabioQ20)

JAKARTA, POSKOTA.CO.IDSeri MotoGP 2021 di Circuit de Barcelona-Catalunya telah usai, dan Miguel Oliveira tampil sebagai juara, Minggu (6/6/2021),

kemenangan Oliveira ini merupakan kemenangan ketiga dalam karirnyanya, Oliviera tampil kompetitif sehingga sukses mengalahkan pebalap lainnya.

Dalam lanjutan MotoGP 2021 perebutan klasmen semakin geregetan di papan atas, rider Pramac Ducati, Johann Zarco, mampu memangkas jarak dengan rider Yamaha, Fabio Quartararo.

Diketahui, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) terpaksa harus kehilangan podium.

Hal itu disebabkan karena penalti akibat memotong tikungan pertama dan kedua melalui jalur lebih pendek.

Ditambah lagi Quartararo juga memulai balapan dengan tidak terlalu bagus. Dia kehilangan posisi pertama saat kualifikasi.

Hal itu membuat Quartararo hanya mampu mendapatkan 13 poin dari balapan MotoGP Catalunya 2021.

Berikut klasemen MotoGP 2021 usai balapan GP Catalunya.

1. Fabio Quartararo - 119

2. Johann Zarco - 101

3. Jack Miller - 90

4. Francesco Bagnaia - 88

5. Joan Mir - 76

6. Maverick Vinales - 74

7. Miguel Oliveira - 54

8. Aleix Espargaro - 44

9. Brad Binder - 43

10. Franco Morbidelli – 40 (Cr09)

Berita Terkait

News Update