ADVERTISEMENT

Aliando Syarief Kembali Berakting Setelah Lama Vakum Melalui Debut Sinetron 'Keajaiban Cinta'

Jumat, 4 Juni 2021 20:07 WIB

Share
Aliando Syarief. (ist)
Aliando Syarief. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Usai vakum bermain sinetron beberapa tahun lalu, artis Aliando Syarief kembali aktif di dunia yang telah membesarkan namanya itu.

Aliando didapuk menjadi pemeran utama dalam sinetron Keajaiban Cinta SCTV.

Tentu saja kehadiran Aliando disambut baik oleh penggemar yang sudah lama menantikan aktingnya di layar kaca.

Aliando Syarief mengatakan, tidak semua orang yang mendukung dirinya tampil di layar kaca.

Justru, Aliando melihat mengambil sinetron Keajaiban Cinta menjadi salah satu langkah yang tepat main sinetron lagi setelah beberapa tahun vakum.

"Waktu pertama kali masuk respon dari temen temen gitu pada kaget kan. Makusdnya 'serius mau stripping lagi?' 'iya, kenapa why?'. Gua bilang ini langkah yang bener bagi gue. Jadi responnya ada yang suka ada yang tanda tanya karena stripping punya cara yang berbeda juga sama film," ucap Aliando Syarief, Kamis (3/6/2021).

Banyak sekali perbedaan yang dirasakan Aliando ketika kembali syuting stripping, salah satunya adalah wajib swab test sebelum mulai akting.

Aliando mengaku sempat kaget ketika diberitahu kalau semua orang yang terlibat di sinetron 'Keajaiban Cinta' rutin swab test.

"Di saat pandemi ini bener-bener kaget sih, waktu itu sempet saat masuk ke kantor SinemaArt itu nanya, jadi ada beberapa pemain masuk, ngobrol tuh semuanya, bahwa katanya seminggu sekali ada swab, gua yang lupa akan adanya corona pandemi," kata Aliando

"Gua langsung nengok dong ke belakang 'hah?' 'Woiya ya', langsung kaget gitu, 'hah seminggu sekali dicolok' maksudnya diswab, jadi 'oh gitu'. Harus wajib masker. Tapi kita syuting semua sesuai protokol yang ada sih, aman-aman Insya Allah" sambung Aliando.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT