Banyak Truk Trailer yang Hilir Mudik Sebabkan Jalur Sepeda di Jakarta Utara Sulit Terhubung

Kamis 03 Jun 2021, 18:12 WIB
Walikota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim saat hendak menuju JICT II Tanjung Priok dengan menaiki sepeda. (ist)

Walikota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim saat hendak menuju JICT II Tanjung Priok dengan menaiki sepeda. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jalur sepeda di Jakarta Utara bakal sulit terintegrasi dengan kota Administrasi lainnya di Ibukota, karena banyaknya kendaraan besar seperti truk trailer yang hilir-mudik di jalanan.

Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, saat ini jalur sepeda yang sudah ada seperti di kawasan Kelapa Gading dan Sunter belum bisa terhubung dengan Jakarta Pusat, Jakarta Timur, maupun Jakarta Barat.

"Untuk jalur sepeda ada beberapa yang sudah ada, tapi masih terputus dari Kelapa Gading, Sunter jadi belum menyambung satu jaringan jalur dengan Jakarta Pusat, Timur dan Barat," kata Ali di JICT II Pelabuhan Tanjung Priok, Kamis (03/06/2021).

Ali mengatakan, dengan banyaknya aktifitas kendaraan berukuran besar di jalanan hal tersebut dapat membahayakan keselamatan pesepeda.

"Karena ada beberapa aktivitas kendaraan besar yang menopang aktifitas pelabuhan seperti truk trailer ini masih belum teratur, sehingga membahayakan bagi pengguna sepeda," ujar Ali.

Dari itu, Ali mengimbau bagi warga yang hendak menggowes untuk mengalah bila berada di satu jalan dengan truk trailer.

"Saya himbau saat bersepeda memperhatikan juga keselamatan jadi kalau satu jalan dengan kendaraan besar lebih baik mengalah," pinta Ali.

Kendati demikian, Ali tetap meminta alat transportasi ramah lingkungan itu untuk digunakan oleh seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota Jakarta Utara sesuai Seruan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Nomor 7 Tahun 2021 yang dikeluarkan pada Rabu (02/06/2021) kemarin.

"Kalaupun ada yang rumahnya jauh kami berharap mereka menggunakan angkutan umum yang sudah disiapkan dan boleh membawa sepeda. Kami minta ASN dalam wilayahnya masing-masing dalam aktivitasnya untuk menggunakan sepeda," pungkasnya. (yono)
 

Berita Terkait

News Update