JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim Persita Tangerang terus melakukan persiapan guna menyambut kompetisi Liga 1 mendatang.
Sebagai persiapan, kini Persita tengah mengadakan training camp atau pemusatan latihan di daerah Yogyakarta.
"Tim Persita sedang melakukan training camp di Yogyakarta sampai tanggal 9 nanti," kata Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara kepada Poskota, Rabu (2/6/2021).
Menurut Nyoman, dalam pemusatan latihan tersebut Persita berencana menggelar dua kali uji coba dengan klub Liga 1 maupun tim Liga 2.
"Ya kita selama di training camp di Yogyakarta kita ada rencana dua kali uji coba di sana dengan salah satu tim Liga 2 dan salah satu tim Liga 1," ujarnya.
Di sisi lain, kompetisi Liga 1 nanti rencananya bakal digelar tanpa penonton.
Menanggapi hal itu, Nyoman menyebut sudah melakukan arahan kepada para suporter Persita agar tetap menonton dari rumah.
"Jadi kita sudah memberikan arahan juga kepada para suporter juga, nanti kalo liga ini jalan ya tetap dukung dari rumah seperti yang dari PSSI sampaikan juga," jelas Nyoman.
Selain itu, Nyoman mengatakan jika Persita telah memiliki tim keamanan.
Ia juga memastikan, pihaknya akan bekerjasama dengan kepolisian.
"Kita di Persita sendiri juga punya tim keamanan dan kita juga pasti bekerjasama dengan kepolisian juga untuk bisa menegur," ujar dia.