JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Belgia, Roberto Martinez optimis Kevin De Bruyne akan segera pulih dari cederanya.
Sebagaimana diketahui, De Bruyne menderita cedera di bagian wajahnya saat sedang membela Manchester City melawan Chelsea di final Liga Champions pada Minggu (30/5/2021) dini hari WIB.
Martinez mengaku sudah berbicara dengan De Bruyne. Ia pun menyebut jika sang pemain dalam kondisi yang cukup positif.
"Ketika saya berbicara dengan Kevin, dia terlihat cukup positif dan merasa baik-baik saja," katanya dikutip dari Sky Sports, Selasa (1/6/2021).
"Ini akan menjadi periode yang perlu kami pantau dan kami perlu melakukan banyak tes tambahan untuk melihat di mana kondisinya. Kami akan sangat berhati-hati," tambah Martinez.
Penampilan De Bruyne di musim ini terbilang apik. Menurut catatan Trans Markt, pemain berusia 29 tahun itu mencatatkan 40 penampilan bersama City di semua ajang.
Dalam laga-laga tersebut De Bruyne sukses mencetak 10 gol serta 18 assist untuk tim berjuluk The Citizens itu.
Melihat statistik De Bruyne di musim ini, Martinez tentu tidak mau kehilangan mantan pemain VfL Wolfsburg itu di Piala Eropa 2020 mendatang.
Oleh karenanya, mantan pelatih Everton tersebut berharap De Bruyne dapat segera pulih agar bisa kembali bergabung dengan Timnas Belgia.
"Kami berharap Kevin cepat sembuh dari segi kesehatannya sendiri, tetapi saya merasa yakin dia bisa bergabung dengan kami dalam waktu dekat," jelas Martinez.
Di Piala Eropa 2020, Belgia tergabung di Grup B bersama dengan Denmark, Finlandia, dan Rusia.