JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Pembangunan turap di PHB Poncol, Kelurahan Bungur, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, terkendala anggaran, imbasnya pembangunan itu mangkrak selama lima bulan.
Wakil Camat Senen, Zahrul Wildan membenarkan berhentinya pembangunan turap PHB Poncol itu, dimana pembangunan berhenti sejak Desember 2020 lalu.
Hal ini karena anggaran pembangunan belum terealiasasi, sehingga material bangunan belum tersedia.
"Iya memang itu sudah dari Desember terhenti. Karena memang anggaran belum tersedia sehingga tidak ada bahan material," kata Zahrul Wildan di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Senin (31/5/2021).
Dikatakan Zahrul, pembangunan turap di PHB Poncol sendiri baru diselesaikan 100 meter, sisanya hingga saat ini belum dilanjutkan. Tentunya dengan terhentinya pembangunan itu membuat turap seakan terabaikan.
"Ya tentu kelihatannya jadi ngak bagus ya. Karena kan yang sebagian udah dibangun yang sebagian belum," katanya.
Terhentinya pembangunan turap yang dibangun untuk antisipasi genangan, membuat pihak Kecamatan berkoordinasi dengan petugas badan air untuk melakukan pengerukan sampah di kali itu, sehingga aliran air tetap lancar.
Dengan terhentinya proyek pembangunan turap itu, Zahrul menyebut memang beberapa warga sudah menanyakan terkait proses pembangunan. Ia pun juga sudah menyampaikan keluhan warga itu ke Sudin SDA, namun memang saat ini belum ada anggaran pembangunan.
"Anggaran kan ada di Sudin nanti di turunkan ke Kecamatan. Tapi saya yakin kalo nanti sudah turun, pasti akan cepat terlaksanakan," ujarnya.
Kepala Seksi (Kasie) Pemeliharaan Sudin Sumber Daya Air JakartaPusat, Achmad Daeroby membenarkan pembangunan turap di PHB Poncol terhenti karena bahan material belum ada.
"Material bangunan belum ada dan itu harus di lelang, kita menunggu tender. Yang belum diturap itu panjangnya 400 meter dengan ketinggian 1.5 meter," ucapnya. (cr-5).