Tega! Dianggap Ampuh Hentikan Covid-19, Kim Jong Un Babat Habis Kucing dan Burung Merpati di Korea Utara

Senin 31 Mei 2021, 10:09 WIB
Kim Jong Un Perintahkan Bunuh Kucing dan Burung Merpati (Foto: Istimewa)

Kim Jong Un Perintahkan Bunuh Kucing dan Burung Merpati (Foto: Istimewa)

KORUT, POSKOTA.CO.ID – Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un telah memerintahkan pasukannya untuk "memusnahkan" kucing dan burung merpati karena dia yakin dua hewan tersebut bisa menyebarkan virus Covid-19.

Pria berusia 37 tahun itu menyatakan perang terhadap hewan-hewan itu, karena dia khawatir mereka membawa virus mematikan itu melintasi perbatasan dari China.

Pihak berwenang dari sejumlah kota di Korea Utara yang ada di sepanjang perbatasan terlihat menembaki burung dan mencari kucing serta pemilik yang menolak menyerahkan hewan miliknya.

Menurut laporan Daily NK, Di kota Hyesan yakni dekat perbatasan China-Korea Utara ada satu keluarga yang baru-baru ini ditempatkan di fasilitas isolasi selama 20 hari karena memelihara kucing.

Hal itu dilakukan setalah terdapat perintah untuk "menangkap dan memusnahkan burung merpati dan kucing" di Korea Utara sebagai bagian dari upaya yang lebih luas untuk memblokir penyebaran Covid-19. (cr03)

Berita Terkait
News Update