Cara menghemat paling umum dan mudah adalah bawa bekal sendiri dari rumah, baik ke kantor maupun ke sekolah.
Kalau biasanya kamu jajan di kantin akan mengeluarkan biaya minimal 50 ribu per hari.
Dengan membawa bekal sendiri, kamu bisa menyimpan 50 ribu kamu untuk ditabung dan bisa untuk beli gadget impian kamu lebih mudah dan cepat.
Meskipun pergi jalan-jalan, kamu juga tetap bisa membawa botol minum sendiri yang sudah diisi air.
Jadi ketika perjalanan jauh ke luar kota ataupun pergi ke tempat kerja maupun sekolah.
Kamu nggak boros untuk beli minuman. Kamu jadi bisa menghemat setiap harinya.
Cari Penghasilan Tambahan
Memang terdengar agak sulit dilakukan, namun nggak ada salahnya untuk dicoba.
Kalau kamu memiliki hobi menulis, menggambar, fotografi, atau suka main sosial media. Kamu bisa banget menggunakan hobi kamu sebagai mesin pencari cuan, dengan freelance misalkan.
Kamu bisa membuka jasa digital artwork, jasa copywriting, atau kalau suara kamu bagus, kamu bisa menggunakan suara kamu untuk brand atau UMKM yang membutuhkan voice over talent untuk strategi pemasaran di sosial medianya.
Banyak sekali cara untuk menambah penghasilan. Asal mau berusaha dan mencoba mencari klien yang terbaik.
Namun pastikan kalau yang dikerjakan itu halal dan bermanfaat untuk orang lain. Jangan sampai kamu melakukan hal buruk demi mendapatkan uang.