SERANG, POSKOTA.CO.ID - Usai menunaikan tradisi Seba Baduy 2021, warga Baduy dundang dan disambut Kapolda Banten, Irjen Pol Rudy Heriyanto di Rumah Dinasnya, Kota Serang, Minggu (23/05/2021).
Pantauan di lapangan, setelah warga Baduy melakukan ritual Seba atau kunjungan ke Pendopo Bupati Kabupaten Serang, mereka turut berkunjung ke Rumah Dinas Polda Banten.
"Sejarah baru di lingkungan Kepolisian Daerah Banten, baru kali ini Kapolda mengundang delegasi warga Baduy untuk silaturahmi dan menyerap aspirasi mereka," ujar Pemerhati Adat Baduy, Uday Suhada yang mendampingi warga Baduy.
Sebelumnya kata Uday, sepanjang sejarah Seba Baduy belum pernah Kapolda Banten berinisiatif untuk mengundang warga Baduy bersilaturahmi serta melakukan dialog, bicara tentang Adat Baduy.
"Pelipur kekecewan mereka karena kepala daerah yang menemui mereka hanya di Lebak. Kepala daerah di Pandeglang, Serang dan Provinsi tidak ada yang menemui, melainkan diwakilkan. Makanya mereka senang sekali saat Kapolda mengundang silaturahmi," ujarnya.
Uday menuturkan, kedatangan warga Baduy ke Rumah Dinas Polda Banten merupakan inisiatif Kapolda, lantaran prihatin dengan kerusakan alam yang terjadi di wilayah Labak. (Kontributor Banten/Luthfillah)