ITALIA, POSKOTA.CO.ID – Terjadi kecelakaan kereta gantung yang menyebabkan sedikitnya 14 orang tewas termasuk seorang anak berusia 9 tahun dan seorang anak berusia 5 tahun yang alami luka parah di Italia Utara pada Minggu (23/5/2021).
Kecelakaan mengerikan itu terjadi di kereta gantung yang ada di kota Stresa-Mottarone, Italia. Kereta gantung itu membawa turis dan juga penduduk lokal di Danau Maggiore ke gunung Mottarone di Pegunungan Alpen.
Diduga telah terjadi kabel yang terputus sehingga kereta gantung tersebut menabrak tiang dan terjungkal ke tanah.
"Kereta gantung itu dua atau tiga kali (menabrak tiang) sebelum menghantam beberapa pohon. Itu adalah pemandangan yang sangat buruk," kata Walikota Stresa, Marcella Severino seperti dikutip dari SkyTG24 Italia.
Dua orang anak berusia 5 dan 9 tahun langsung dilarikan ke rumah sakit anak-anak di dekat kota Turin utara.
Namun sayangnya sang anak yang berusia 9 tahun itu kemudian meninggal setelah beberapa kali pihak rumah sakit mencoba untuk memulihkan jantungnya.
Sedangkan anak berusia 5 tahun berhasil menjalani operasi untuk memulihkan beberapa patah tulang.
Belum diketahui secara jelas apa penyebab jatuhnya kereta gantung tersebut, tetapi para pejabat mengatakan kereta gantung itu jatuh di 1.000 kaki dari puncak gunung. (cr03)