Sekda Pandeglang Minta Balon Kades Peka Terhadap Masalah di Lingkup Masyarakat 

Jumat 21 Mei 2021, 18:17 WIB
Sekda Pandeglang  menghadiri kegiatan sosialisasi  Pilkades serentak di Pandeglang (foto: ist) 

Sekda Pandeglang  menghadiri kegiatan sosialisasi  Pilkades serentak di Pandeglang (foto: ist) 

PANDEGLANG, POSKOTA .CO.ID – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pandeglang Pery Hasanudin meminta agar para bakal calon (balon)  kepala desa yang nantinya akan mencalonkan diri pada perhelatan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades)  untuk menjadi pribadi yang peka terhadap berbagai masalah yang berada di lingkup masyarakat sekitar. 

Menurut Pery, Pilkades adalah momentum untuk memperkuat partisipasi masyarakat dalam berdemokrasi. Masyarakat mempunyai peran penting dalam menentukan arah kebijakan pemerintahan desa sesuai dengan kebutuhan masyarakat. 

“Para kepala desa harus peka, harus sigap bergerak jika ada sesuatu hal yang terjadi pada warganya. Segera turun ke lapangan jika dirasakan ada sesuatu yang tidak sesuai menyangkut kehidupan warganya," kata Pery di Pandeglang,  Jum'at (21/05/2021).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Pandeglang Doni Hermawan menjelaskan, pelaksanaan Pilkades Serentak tahun ini agak berbeda karena dalam situasi pandemi.

 “Akibat wabah yang sampai saat ini belum berakhir, maka kegiatan Pilkades agak berbeda sesuai dengan Peraturan Bupati Pandeglang Nomor 7 Tahun 2021 tentang Tata Cara Pencalonan, Pemilihan, Pelantikan dan Pemberhentian Kepala Desa di Masa Pandemi Covid 19”, ujarnya.

“Beberapa poin perbedaan pelaksanaanya adalah saat pilkades serentak harus menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan ketentuan, dan jumlah pemilih di Tempat Pemungutan Suara dibatasi paling banyak 500 (lima ratus) Daftar Pemilih Tetap.”, lanjutnya.

Doni juga menjelaskan pelaksanaan Pilkades Serentak di Kabupaten Pandeglang terbagi menjadi 3 tahap, yaitu pada tahun 2021, tahun 2023, dan tahun 2025.

“Sebanyak 206 Desa akan dilaksanakan pada tahun 2021, 108 desa pada tahun 2023, dan sisanya sebanyak 12 desa dilaksanakan pada tahun 2025. Untuk tahun ini pilkades serentak dilaksanakan pada hari minggu 18 Juli 2021”, tutupnya. (Kontributot Banten/Yusuf Permana) 


Sekda Pandeglang  menghadiri kegiatan sosialisasi  Pilkades serentak di Pandeglang (foto: ist) 

Berita Terkait

News Update