JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemain tunggal Putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani berhasil melaju ke babak perempat final Spain Masters 2021 usai meraih kemenangan pada babak 16 besar.
Pada babak 16 besar yang dilaksanakan pada Kamis (20/5/2021), Putri berhasil mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Ruselli Hartawan dengan skor 21-14, 16-21, 21-15.
"Hari ini cukup melelahkan dan menegangkan. Cece (Ruselli) bermain bagus. Tetapi Alhamdulillah saya bisa menang," ujar Putri dalam rilis PBSI.
Putri mengungkapkan di gim pertama dirinya sukses bermain cepat dan tidak melakukan kesalahan sendiri. Namun di gim kedua ia agak mengendurkan permainan sehingga terus tertekan.
"Gim pertama pola saya sudah pas. Bermain cepat dan tidak melakukan kesalahan sendiri. Gim kedua saya agak mengendurkan permainan, jadi keduluan dan tertekan terus terutama di bola depan," kata Putri.
"Di gim penentuan saya mencoba kembali ke pola dan ritme saya. Kunci kemenangan hari ini adalah memegang bola depan dan bermain lebih tenang," tambah dia.
Pengaruh sudah menjajal lapangan pertandingan sejak babak 32 besar kemarin juga disebutkan Putri sebagai salah satu faktor pendukung kemenangannya.
"Sudah bermain kemarin, sangat menguntungkan saya. Saya jadi bisa main lebih enak dan feelingnya sudah dapat," jelas Putri. (cr04)