Wakil Wali Kota dan ASN Kota Cilegon Beri Dukungan untuk Palestina

Selasa 18 Mei 2021, 22:09 WIB
Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta, Sekda Kota Cilegon Maman Mauludin, dan jajaran di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Cilegon saat menggelar doa bersama dan donasi untuk Palestina. (ist)

Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta, Sekda Kota Cilegon Maman Mauludin, dan jajaran di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Cilegon saat menggelar doa bersama dan donasi untuk Palestina. (ist)

CILEGON, POSKOTA.CO.ID - Dukungan untuk Palestina mengalir dari Kota Cilegon, Banten.

Mulai dari Wakil Wali Kota Cilegon, Sanuji Pentamarta dan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta, Sekda Kota Cilegon Maman Mauludin, dan jajaran di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Cilegon menggelar doa bersama dan donasi untuk Palestina.

Di sisi lain, melalu pesan whatsapp, petisi tentang kecaman atas aksi teror Israel terhadap Palestina beredar dan telah didukung oleh banyak tokoh masyarakat.

Sanuji Pentamarta menjelaskan, persoalan Palestina sudah menjadi isu internasional. Penyerangan yang dilakukan saat ramadhan membuat umat Islam di dunia bereaksi.

"Termasuk di Cilegon. Kita bantu doa dan sikap mengutuk serangan Israel dan donasi, meminta dunia internasional menghentikan kebiadaban Israel," ujar Sanuji, Selasa (18/5/2021).

Dukungan berupa donasi dilakukan karena serangan dari Israel membuat segala fasilitas, dari permukaan, pendidikan, hingga kesehatan hancur.

Sanuji menilai derasnya dukungan untuk Palestina karena warga Indonesia termasuk Kota Cilegon sepakat jika kemerdekaan adalah hak segala bangsa, maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan keadilan.

Palestina pun menjadi negara yang pertama mengucapkan selamat atas kemerdekaan Indonesia, sehingga dinilai memiliki jasa yang luar biasa.

"Selain itu dari sisi perjuangan Islam Al Quds itu kota para nabi, Isro Mi'raj disitu, nabi Musa, nabi Isa dari Palestina, Imam Syafei dari Palestina, jadi sejarah nya akarnya nyambung ke umat Islam di dunai," papar Sanuji.

Aksi yang dilakukannya bersama Disdukcapil Kota Cilegon bukan sebagai bentuk sikap Pemkot Cilegon secara umum, melainkan parsial.

Berita Terkait

News Update