Terkuak! Bukan Hanya Yahudi, Ternyata Umat Muslim Banyak juga yang Menjadi Tentara Israel

Senin 17 Mei 2021, 13:39 WIB
Kekerasan Isarel di Mesjid Al-Aqsa. (ist)

Kekerasan Isarel di Mesjid Al-Aqsa. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Masyarakat mungkin tak banyak yang tau jika sebagian tentara Israel ternyata merupakan umat muslim.

Hal itu terungkap, saat Sersan Yusef Salutta yang merupakan tentara Israel ungkapkan kisahnya.

Dikutip dari Reuters, Sersan Yusef Salutta merupakan seorang muslim, ia mengaku dengan senang hati bergabung karena dia merupakan warga negara Israel.

“Saya warga Israel dan saya mencintai negara ini. Saya ingin berkontribusi kepada negara saya,” katanya.

Hal itu juga dibenarkan oleh Kepala Unit Minoritas tentara Israel, Kolonel Wajdi Sarhan.

Wajdi beberkan jika orang Arab-Israel banyak yang memilih menjadi tentara untuk meningkatkan kesejahteraan hidup mereka.

“Bagi kami orang Arab Muslim di Israel, hidup terasa lebih mudah jika mempunyai kartu anggota tentara Israel. Itu dapat membantu kita mendapatkan pelayanan masyarakat,” katanya.

Untuk diketahui, penyerangan Israel ke Palestina saat inisemakin meresahkan, Menteri luar negeri Palestina Riyad al-Maliki menuding serangan Israel yang berlangsung hampir seminggu sebagai kejahatan perang.

Dia juga mendesak tekanan internasional atas aksi tersebut pada sesi Dewan Keamanan PBB.

"Beberapa mungkin tidak ingin menggunakan kata-kata ini - kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan - tetapi mereka tahu itu benar," kata Maliki pada sesi pertemuan PBB , Minggu (16/5/2021). (cr09)

Berita Terkait

News Update