BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Tim Satgas Covid 19 Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, melakukan tes anti gen terhadap warga yang baru pulang mudik.
Petugas yang tergabung dalam tiga pilar yaitu petugas kepolisian, TNI dan pemerintah kecamatan dibantu petugas puskesmas, melakukan tes antigen kepada sejumlah warga Perumahan Grand Tarumajaya, Minggu (16/5/2021).
"Hari ini bersama unsur tiga pilar dibantu petugas kesehatan Kecamatan Tarumajaya melakukan Tes Antigen kepada warga yang baru pulang dari luar daerah,ini kami lakukan untuk menghindari warga yang baru kembali dari luar daerah membawa wabah covid 19," tutur Kapolsek tarumajaya AKP Dr.Edi Suprayito, di lokasi.
"Untuk wilayah yang berada di Perumahan Grand Tarumajaya ada empat orang yang kami lakukan sweb antigen,dan alhamdulillah dari hasil yang di dapati keempat warga yang keluar daerah semuanya negatif covid 19," lanjut Edi.
Edi Suprayitno juga menambahkan, selain itu kami juga menempelkan stiker imbauan kepada warga yang pulang dari luar daerah untuk memberitahu petugas agar nantjnya dapat kami datangi dan di lakukan tes sweb antigen.
"Kami tiga pilar selalu berkoordinasi dengan petugas gugus covid dari tingkat RT/rw sampai dengan desa, dengan harapan dapat memutus mata rantai wabah covid 19 di wilayah kecamatan tarumajaya"tandas Edi. (yahya)