JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Terdakwa kasus kekarantinaaan kesehatan menimbulkan kerumunan, Habib Rizieq Shihab (HRS) harus merasakan lebaran di sel tahanan di Bareskrim Polri.
Meski di tahanan, ia menyampaikan pesan menyentuh kepada para tahanan lain di rutan Bareskrim Polri. Sabtu (15/5/2021).
Tokoh asal Petamburan, Tanah Abang, yang juga mantan Ketua FPI itu mengajak sesama tahanan untuk selalu bertakwa. "Selalu bertakwa kepada Allah," kata Habib Rizieq melalui kuasa hukumnya, Aziz Yanuar kemarin.
Tak hanya itu, Habib Rizieq juga menggelorakan revolusi akhlak melalui perilaku yang baik. "Lanjutkan revolusi akhlak dengan cara berakhlak," ujar Rizieq Shihab.
Saat ini, Habib Rizieq masih berstatus terdakwa atas kasus pelanggaran kekarantinaan kesehatan. Dia juga telah menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Timur. (adji)