JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sempat tidak beroperasi di hari pertama Idul Fitri 2021, kini Taman Margasatwa Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan kembali dibuka pada hari kedua lebaran oleh pihak pengelola.
Terlihat sejumlah pengunjung yang didominasi oleh pengendara sepeda motor telah mengantre masuk ke dalam Taman Margasatwa Ragunan (TMR) pada Jumat (14/5/2021) siang.
Dalam pantauan tim PosKota, mulai pada pukul 12.00 WIB sejumlah pengunjung yang mengendarai sepeda motor sudah tampak ramai mulai memasuki Ragunan.
Rata-rata pengunjung yang datang didominasi oleh keluarga yang memasuki kebun binatang milik Pemprov DKI Jakarta tersebut.
Contohnya salah seorang warga bernama Yadi (34), warga Kampung Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur itu mengaku mengajak mengajak keluarganya untuk libur lebaran bersama di Ragunan.
"Ya liburan refreshing yang penting pakai masker sama jaga jarak,” tukasnya saat ditemui tim PosKota.
Sementara itu sejumlah pengunjung yang lain juga terlihat menikmati masa liburan dengan menggelar tikar dan bersantai bersama keluarga dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. (adji/cr03)