Kuota Sudah Penuh, Ratusan Calon Pengunjung Taman Impian Jaya Ancol Kecewa Tidak Diperbolehkan Masuk

Jumat 14 Mei 2021, 18:31 WIB
Ratusan pengunjung kecewa saat pintu gerbang timur Taman Impian Jaya Ancol ditutup karena quota sudah terpenuhi. (yono)

Ratusan pengunjung kecewa saat pintu gerbang timur Taman Impian Jaya Ancol ditutup karena quota sudah terpenuhi. (yono)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Sudah memenuhi quota pengunjung sebanyak 30 persen kapasitas, ratusan masyarakat yang hendak berwisata di Taman Impian Jaya Ancol kecewa karena tak diperbolehkan masuk, Jumat (14/5/2021) sore.

Pantauan Poskota di Gerbang Timur Taman Impian Jaya Ancol sekitar pukul 17.00 WIB, calon pengunjung yang didominasi menggunakan sepeda motor, di halau oleh petugas kepolisian.

Sejumlah calon pengunjung pun tampak protes dengan kebijakan yang dilakukan manajemen Ancol karena terkesan mendadak.

Pasalnya sebagian besar calon pengunjung sudah membeli tiket melalui online.

Calon pengunjung pun menanyakan, kalau quota sudah memenuhi 30 persen mengapa masih dibuka pembelian tiket secara online.

"Kalau memang sudah nggak bisa harusnya ditutup pembelian tiket onlinenya," kata Widya (47).

Widya yang datang bersama keluarganya, tetap merasa kecewa meski tiket yang ia beli masih bisa berlaku sampai tanggal 31 Mei.

"Besok belum tentu bisa datang, soalnya mau silaturahmi sama keluarga," jelas Ibu asal Cipinang, Jakarta Timur.

Pengunjung lain, Rosiana (23) juga mengeluhkan hal yang sama. Ia yang datang bersama kakaknya merasa kecewa karena tak dapat berwisata ke Ancol.

"Tadi beli tiket online jam 4 sore, sampe sini malah gak bisa masuk. Harusnya kalau sudah penuh ditutup pembelian tiketnya," keluh perempuan asal Jakarta Barat.

Saat dikonfirmasi, Corporate Communication Taman Impian Jaya Ancol Rika Lestari membenarkan bila quota pengunjung sudah penuh.

Berita Terkait

News Update