Pilu...Komandan Hamas Tewas Akibat Serangan Rudal Israel di Jalur Gaza

Kamis 13 Mei 2021, 10:30 WIB
Konflik Palestina dan Israel (Twitter/@HananyaNaftali)

Konflik Palestina dan Israel (Twitter/@HananyaNaftali)

PALESTINA - Berita duka datang dari tokoh militer Hamas, Bassem Issa yang tewas usai terkena bombardir rudal Israel di Gaza.

Diketahui Bassem Issa  merupakan sosok yang bertanggung jawab menjaga jalur Gaza sejak 2014.

Dikutip dari Aljazeera, Bassem Issa adalah tokoh militer yang disegani di Hamas.

Namun ia harus gugur, sata Israel mengempur wilayahnya. Namun Hamas pun tak tinggal diam.

 

Pasukan tersebut langsung kembali melancarkan serangan dengan menembakan roket ke tempat pembangkit listrik tenaga nuklir di Israel.

Terkait hal itu, mata dunia langsung tertuji pada kedua negara tersebut, bahkan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan sampai angkat berbicara.

Erdogan juga sempat berdiskusi dengan raja Malaysia yakni Sultan Abdullah Sultan Ahmad Shah dan penguasa Qatar, Sheikh Tamim bin Hamad al-Thani pada Selasa (11/5/2021).

Menurut pernyataan Direktorat Komunikasi Turki, Erdogan menekankan pentingnya raja Malaysia untuk tetap bersatu dalam menghadapi penindasan yang diderita rakyat Palestina akibat serangan Israel di Masjid Al-Aqsa.

"Presiden Erdogan mengungkapkan keyakinannya bahwa Turki dan Malaysia akan bertindak dalam kerja sama yang erat di semua platform yang relevan, khususnya di Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Organisasi Kerja Sama Islam," tulis pernyataan itu. (cr09)

Berita Terkait
News Update