TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Keluarga para warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas II A Tangerang ramai-ramai mengirimkan makanan khas hari raya Idul Fitri.
Reni, salah satu keluarga warga binaan di sana mengaku sengaja datang ke Lapas untuk menjenguk sekaligus mengirimkan makanan Lebaran.
Hal itu dilakukan agar keluarganya tetap bisa merasakan suasana Idup Fitri dengn sajiam makanan khas seperti layaknya berada di rumah.
"Iya, aku ngirimnya ketupat (khas lebaran) sama kacang mede," ujar Reni saat ditemui, Kamis (13/5/2021).
Dirinya mengaku telah mendapat sosialisasi dari pihak lapas yang hanya mengizinkan untuk mengirim makanan di hari lebaran.
Namun lantaran masih dalam situasi Covid-19, dirinya mengaku tidak mendapatkan izin untuk bertemu, tapi diberikan akses silaturahmi melalui panggilan video (video Call).
"Boleh kirim tapi engga boleh masuk jadi hanya ngirim makanan saja," katanya.
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Tangerang mengizinkan keluarga atau kerabat dari warga binaan untuk mengirimkan makanan kepada narapidana yang tengah menjalani masa hukuman di Lapas tersebut.
Kalapas Perempuan Kelas II A Tangerang, Esti Wahyuningsih mengatakan untuk mengantisipasi adanya penyelundupan barang yang dilarang masuk ke dalam lapas, pihaknya melakukan pemeriksaan secara detail terhadap barang bawaan tersebut
"Sebelum makanannya masuk kepada narapidana, kita lakukan penggeledahan," ujar Esti. (toga)