TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie bersama Wakilnya Pilar Saga Ichsan akan menunaikan salat Idul Fitri di Masjid Al I'tishom, di Pemkot Tangsel.
Meskipun pelaksanaan salat Ied tersebut belum diumumkan pemerintah, Benyamin mengaku sudah memastikan diri salat di Masjid Al I'tishom.
"Saya salat Ied di Masjid Al I'tishom Pemkot bersama pak Wakil Pilar Saga Ichsan," ujarnya dikonfirmasi Poskota, Selasa (11/5/2021).
Benyamin menuturkan, salat Ied juga rencananya dilaksanakan bersama para pejabat Pemkot Tangsel beserta warga setempat.
Namun, dia tetap mengingatkan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan Covid-19, yakni dengan menjaga jarak, memakai masker hingga mencuci tangan.
"Saya mengimbau warga tetap mematuhi protokol kesehatan saat salat Ied nanti," ungkapnya.
Sementara, Pelaksana Masjid Al I'tishom, Suhendar membenarkan bahwa Walikota Tangerang Selatan dan Wakil Walikota Tangerang Selatan akan salat Ied di Masjid Al I'tishom.
"Adajuga rencanya para pejabat eselon 2 setingkat kepala dinas juga ikut salat Ied bersama. Pelaksanaannya dimulai sekitar pukul 06.30 WIB," katanya ditemui Poskota.
Namun, Suhendar menyebut, pelaksanaan salat Ied digelar tetap mematuhi protokol kesehatan, yakni hanya dengan 50 persen jemaah dari kapasitas masjid.
"Sebanyak 50 persen jemaah dari kapasitas masjid. Atau sekitar 300 jemaah. Sebab total kapasitasnya itu sebenarnya menampung 800 orang," sebutnya.
Dia menambahkan, imam Masjid Al I'tishom pada salat Ied nanti yaitu Ustaz Haji Yasir Arafat. Sementara yang berperan sebagai khotib mimbar adalah Daru Qutni MA.