SM Entertainment Akan Buat Audisi di Amerika Serikat

Jumat 07 Mei 2021, 17:09 WIB
Lee Soo Man dan Mark Burnett. (instagram/@smtown_idn)

Lee Soo Man dan Mark Burnett. (instagram/@smtown_idn)

SEOUL - SM Entertainment menggaet MGM Chairman Mark Burnett, kreator 'The Voice' and 'Survivor untuk membuat kolaborasi kompetisi ajang pencarian bakat di Amerika Serikat.

Hal ini terungkap melalui media sosial SM Entertainment Indonesia.

"[AweSM Update] @mgmstudios Chairman Mark Burnett, kreator ‘The Voice’ and ‘Survivor’ dan @smtown Founder & Head Producer Soo-Man Lee, sang pioneer globalisasi KPOP, akan mengadakan program kompetisi K-Pop untuk menemukan bintang K-Pop berikutnya di Amerika!," tulis SM Indonesia dalam keterangannya, Jumat (7/5).

Program ini akan berupa audisi untuk membentuk boy group baru di bawah naungan SM Ent. bernama NCT Hollywood.

Audisi ini akan merekrut pemuda berusia 13-25 tahun dari Amerika Serikat.

Para kontestan akan kompetisi menari, bernyanyi dan berbusana ketika menjalani karantina di 'boot camp training' yang  bertempat di SM campus, Seoul.

Sub unit ini nantinya akan menjadi bagian dari grup besutan SM Entertainment, Neo Culture Technology (NCT) World. 

Dimana konsep dari NCT World yakni memiliki anggota yang tidak terbatas. Sekaligus memiliki keistimewaan menjadi anggota di berbagai sub unit sekaligus.

Hingga kini grup NCT sudah memiliki 23 anggota dengan 5 sub unit yakni NCT 127, NCT U, NCT Dream dan Way V.

Rencananya pembentukan NCT Hollywood ini nantinya akan menyasar pasar musik global. Boy group tersebut akan aktif beraktivitas dan promosi di Amerika Serikat.

Kabarnya, anggota NCT World yang ada kan berpartisipasi sebagai juri dan mentor. (cr07)

Berita Terkait
News Update