Penyanyi Ratu Rizky Nabila Tak Keberatan Melahirkan Tanpa Suami

Kamis 06 Mei 2021, 23:50 WIB
Penyanyi Ratu Rizky Nabila. (foto: instagram/@raturn)

Penyanyi Ratu Rizky Nabila. (foto: instagram/@raturn)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Ratu Rizky Nabila tengah mengandung saat diputuskan bercerai dengan mantan suaminya, Alfath Faathier.

Kini usia kandungan dari mantan istri pesepak bola tersebut sudah masuk usia sembilan bulan. Kendati telah masuk bulan kelahiran, Ratu Rizky Nabila tak mengharapkan kehadiran Alfath saat proses persalinan. 

"Enggak ah, dia kan sudah bahagia, jangan," ujar Ratu Rizky Nabila di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Rabu (5/5/2021).

Dia mengungkapkan tak keberatan meski harus menjalani persalinan tanpa didampingi mantan suami. Dia juga mengaku tak merasa sedih.

Perempuan itu menyatakan sudah hilang rasa sejak mendapat kekerasan selama masa pernikahan dengan Alfath. 

"Saya rasa apa yang dilakukan Alfath sudah melampaui batas kesabaran sampai saya memaklumi dari yang tidak normal sampai normal buat saya. Jadi, enggak apa-apa," sambungnya.

Keinginan Alfath untuk mengadzani calon bayi mereka pascakelahiran pun ditolak oleh sang ibu. Pasalnya rencana yang pernah dilontarkan Alfath ke publik tersebut bertolak belakang dengan perlakuan yang Ia terima.

"Aku berterima kasih untuk niat baiknya tetapi kok enggak sinkron ya dengan smsnya. Saya enggak suka pembohong," tegas Ratu Rizky Nabila. 

Diberitakan sebelumnya, pemain sepak bola Alfath Faathier diduga melakukan KDRT terhadap Ratu Rizky Nabila selama menjalani biduk rumah tangga. 

Dia mengaku bahwa rahangnya pernah dicekik kemudian didorong ketika sedang mengandung.

Pengungkapan kasus KDRT ke publik ini akhirnya membawa rumah tangga Ratu Rizky Nabila dan Alfath Faathier berujung perceraian.

Berita Terkait
News Update