ADVERTISEMENT

Penerapan Larangan Mudik Hari Pertama, Begini Teknis Operasi di Pos Penyekatan Mudik Sumber Arta Kota Bekasi

Kamis, 6 Mei 2021 12:48 WIB

Share
Pos Penyekatan Mudik Sumber Arta, Bekasi Barat, Kota Bekasi (cr02)
Pos Penyekatan Mudik Sumber Arta, Bekasi Barat, Kota Bekasi (cr02)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Pos Penyekatan Mudik Sumber Arta Polres Metro Bekasi Kota sejauh ini telah memutarbalikkan 15 kendaraan di Jalan Raya Kalimalang sejak dimulainya operasi pada pukul 00.00 WIB Kamis tadi.

Adapun teknis penyekatan yang dilakukan di pos tersebut berupa pengecekan surat-surat, salah satunya surat tes rapid.

"Jadi kita hanya checkpoint untuk melakukan pengecekan terhadap warga masyarakat yang akan berkunjung dari Bekasi ke Jakarta ataupun dari Jakarta ke Bekasi," jelas Kapolsek Bekasi Kota Kompol Armayni, di Pos Penyekatan Mudik Polres Metro Bekasi Kota, Kamis (6/5/2021).

"Namun tetap sesuai dengan aturannya, kita melakukan pengecekannya bahwa mereka tetap harus menggunakan surat keterangan rapid test," imbuhnya.

Lanjutnya, surat keterangan rapid test antigen menjadi hal yang wajib dibawa pengendara ketika ingin bepergian ke wilayah aglomerasi seperti wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi).

"Surat rapid ya itu wajib ya, rapid antigen, apakah dia ke wilayah aglomerasi ataupun dia yang agak jauh, karena itu adalah untuk memutus rantai Covid serta untuk mengetahui kesehatan dari orang tersebut," ungkapnya.

Selain cek surat, juga akan dicek protokol kesehatan di dalam kendaraan yang terjaring operasi.

"Selanjutnya kita melakukan pemeriksaan terkait dengan prokes (protokol kesehatan) yang ada di mobil itu juga kita lakukan pengecekan berapa penumpangnya, mereka sudah melaksanakan prokesnya dengan menggunakan masker atau membawa hand sanitizer," ucapnya.

Kemudian, bagi pengendara yang terjaring operasi, kendaraan tersebut akan di pinggirkan ke sisi jalan. Lalu akan ada petugas yang bertanya.

Bila setelah dicek semuanya sesuai dengan aturan, maka dipersilakan untuk melanjutkan perjalanan, bila ada yang mau mudik, maka mereka akan diputarbalikkan.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT