"Dari pihak stasiun sendiri menyebut bahwa setiap harinya ada 8.000 orang lebih yang naik turun di stasiun ini. Namun hingga pagi tadi hanya terdapat puluhan orang, tidak sampai ribuan. Artinya sosialisasi akan penutupan operasional KRL sudah sampai kepada masyarakat," sambungnya.
Ia mengimbau untuk warga yang masih harus beraktivitas atau bekerja diluar kota untuk menggunakan layanan KRL yang tersedia di stasiun Tigasakra.
Tentunya, warga itu perlu melengkapi berbagai persyaratan juga.
"kelengkapan harus dipernuhi terlebih dahulu sesuai dengan surat edaran dari Satgas, seperti surat jalan atau SIKM dan juga bukti negatif test covid-19. Karena, pada stasiun Tigaraksa sendiri akan ada pemeriksaan juga," imbaunya. (kontributor banten/yusuf permana)