Dua Ekor Burung Kontes Senilai Jutaan Rupiah Dibawa Kabur Maling di Jaktim

Kamis 06 Mei 2021, 19:48 WIB
Rekaman CCTV pelaku pencurian burung kontes saat beraksi. (ifand)

Rekaman CCTV pelaku pencurian burung kontes saat beraksi. (ifand)

CIRACAS, POSKOTA.CO.ID - Aksi pencurian dua ekor burung kontes yang bernilai jutaan rupiah dari sebuah rumah warga di Jalan Cibubur 8-F, Ciracas, Jakarta Timur, terekam kamera CCTV.

Empat orang pelaku yang beraksi itu diduga telah mengintai dan mengincar barang yang akan digondolnya sejak lama. 

Wisnu, 37, pemilik burung mengatakan, aksi pencurian burung kesayangannya itu terjadi pada Rabu (5/5) kemarin siang.

Dimana aksi itu awalnya sadari sang istri yang melihat peliharaannya hingga bersama kandang.

"Saya lagi di kantor, istri telepon bilang burung hilang. Saya cek rekaman CCTV ternyata dicuri maling," katanya, Kamis (6/5/2021).

Dari rekaman CCTV itu sendiri, kata Wisnu, terlihat pelaku berjumlah empat orang yang menggunakan dua sepeda motor.

Namun hanya satu orang yang bertugas sebagai eksekutor dan sisanya memantau situasi di luar rumah.

"Pelakunya sudah berumur, pakai kamacata dan berkumis. Waktu mencuri pakai baju dan celana hitam," ujarnya.

Aksi pencurian yang dilakukan pelaku, kaya Wisnu dinilai sudah terencana dan sudah diamati terlebih dahulu.

Pasalnya, tiga orang yang ada pun bertugas diluar rumah dan hanya duduk diatas motornya sambil bersiap untuk kabur.

"Jadi dua pelaku jagain didepan gang, satu lagi nunggu didepan pintu gerbang. Begitu dapat burung langsung kabur," tuturnya.

Berita Terkait
News Update