Didukung Kak Seto, Penyanyi Avish Hidupkan Kembali Lagu Anak-Anak

Kamis 06 Mei 2021, 14:06 WIB
Penyanyi Avish, Kak Seto, Bens Leo dan Lainnya. (ist)

Penyanyi Avish, Kak Seto, Bens Leo dan Lainnya. (ist)

Sementara itu Bens Leo yang lebih dikenal sebagai pengamat musik juga turut mengapresiasi single perdana Avish.

"Tadi saya dengar liriknya ada kata-kata cita-citaku ingin jadi Gubernur, ingin jadi presiden, ingin jadi polisi dan tentara. Itu cukup bagus menurut saya, jadi secara lirik sesuai dengan anak seusia Avish ini. Semoga lagu yang dirilis Musicblast ini bisa sukses. Nanti bisa didaftarkan di Ami Awards, karena memang ada kategori lagu anak-anak, semoga bisa menang," jelas Bens Leo.

Bagi Musicblast ini merupakan pertama kalinya merilis lagu anak anak- namun demikian Bayu Randu selaku Owner dari Musicblast mengaku tidak akan membeda-bedakan dalam hal penanganannya, termasuk promosi.

"Meskipun ini baru pertama ngedarin lagu anak-anak, tetapi penanganannya tetep sama dengan artis-artis yang rilis di Musicblast. Mungkin yang membedakan soal promosi, nanti akan kita pilih agar iklannya muncul di konten anak-anak yang sesuai umur Avish. Misalnya di konten anak umur antara 8 sampai 12 tahun”, jelas bayu.

Apih Dicky selaku Executive Produser dari Somen Record mengaku senang bisa memproduseri Avish.

Meskipun ini produk pertamanya tetapi ia akan terus mencari artis artis lain untuk diproduksi.

"Avish ini bakatnya luar biasa, selain nyanyi di juga jago taekwondo, jadi saya beruntung bisa memproduseri dia. Selain itu sebagai sebuah label, Somen record terus akan mencari bakat-bakat baru untuk di orbitkan," pungkas Apih. (mia)

Berita Terkait

News Update