Pemudik Bersepeda Motor Mulai Padati Jalur Pantura Karawang

Selasa 04 Mei 2021, 13:13 WIB
Suasana pemudik di terminal Kampung Rambutan, Ciracas. (ifand)

Suasana pemudik di terminal Kampung Rambutan, Ciracas. (ifand)

KARAWANG,POSKOTA.CO.ID - Sekalipun kebijakan pemerintah terkait larangan mudik diberlakukan tahun ini untuk mencegah penyebaran virus Corona, namun tak menyurutkan ribuan pemudik bersepeda motor memadati Jalur Pantura Karawang, Senin (3/5/2021) malam.

Mereka memilih melakukan perjalanan malam hari agar sejuk diperjalanan.

Pantauan Poskota mengisyaratkan ribuan pengendara sepeda motor pemudik mulai memadati jalur pantura selepas waktu berbuka puasa.

Pemudik ini bertujuan ke sejumlah tempat di Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Para pemudik berpendapat memilih pulang lebih awal menghindari penyekatan.

Selain itu, sejumlah perusahaan di Jabodetabek telah meliburkan masa kerja.

"Lebih baik pulang kampung karena kerja juga sudah libur," jelas Heri pemudik asal Tasikmalaya.

Menurutnya, ia memilih melewati jalur Pantura ketimbang jalur selatan Padalarang-Cileunyi-Nagrek karena jalannya yang lebar dan ramai dilalui pemudik serta belum ada penyekatan.

"Kalau ke selatan katanya sudah ada penyekatan makanya milih jalur ini," kata Heri.

Lain lagi pemudik dari Jakarta  tujuan ke Tegal, Rahmat.

Dia mengendarai bajaj membawa serta keluarganya pulang kampung.

Berita Terkait

News Update