CIRACAS, POSKOTA.CO.ID - Lonjakan keberangkatan penumpang di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur diprediksi terjadi hingga H-1 atau Rabu (05/05/2021) besok.
Puncak arus mudik penumpang sebelum larangan diterapkan diprediksi terjadi pada H-1 atau Rabu (05/05/2021) besok
Namun, puncak keberangkatan untuk penumpang tujuan Sumatera berlangsung Selasa (04/05/2021) hari ini.
Kepala Terminal Kampung Rambutan, Made Jony mengatakan, menjelang larangan mudik yang akan segera berlangsung lusa, memang sudah terjadi peningkatan jumlah penumpang.
"Namun kami memprediksi keberangkatan penumpang akan melonjak pada Selasa (04/05/2021) sore hingga Rabu (05/05/2021) subuh," katanya, Selasa.
Menurut Made, prediksinya itu diperkirakan untuk angkutan yang akan mengarah ke wilayah Jawa Barat. Pasalnya, bila kendaraan yang akan mengarah ke pulau Sumatera, dinilai sudah tak akan lagi bergerak karena terkendala waktu.
"Apalagi untuk besok sendiri ada banyak PO (perusahaan otobus) atau bus yang sudah tidak beroperasi khususnya bus yang jarak jauh," ujarnya.
Made menambahkan, dari data yang diterima pihaknya hngga pukul 14.00, hari ini tercatat sebanyak 344 penumpang bus AKAP diberangkatkan dari Terminal Kampung Rambutan dengan tujuan didominasi Provinsi Sumatera.
"Sementara jumlah normal keberangkatan penumpang di Terminal Kampung Rambutan saat pandemi Covid-19 berkisar 900 per hari sehingga kini terjadi lonjakan keberangkatan sekitar 30 persen," tuturnya.
Menurut Made, saat memberangkatkan penimpang dari terminal Kampung Rambutan, pihaknya juga memberlakukan tes GeNoSe secara acak terhadap penumpang.
Hal ini sesuai SE Satgas Covid-19 nomor 13 tahun 2021 yang diberlakukan tanggal 22 April-5 Mei 2021 dan pada 6-17 Mei 2021 terminal sepenuhnya dihentikan dan hanya menyisakan operasional angkutan kota.