Gelombang Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 2021 di Pelabuhan Merak Terus Mengalir

Selasa 04 Mei 2021, 14:34 WIB
Suasana arus mudik di Pelabuhan Merak. (luthfi)

Suasana arus mudik di Pelabuhan Merak. (luthfi)

Jika dibandingkan dengan kondisi pada tanggal yang sama tahun 2020, jumlah tersebut berbanding terbalik, dimana pada tahun lalu ASDP hanya mengoperasikan 19 kapal roro dengan jumlah 34 trip.

Dengan jumlah penumpang dewasa pejalan kaki sebanyak 31 orang dan untuk bayi kosong. 

"Penumpang yang berada di dalam kendaraan sebanyak 3.468 sehingga total keseluruhan penumpang pejalan kaki hanya mencapai 3.499 penumpang," jelasnya.

Karena masih masa Pandemi, dan pemerintah meniadakan mudik total, tidak ada satu pun roda dua yang melakukan penyebrangan saat itu, sementara untuk roda empat ada sekitar 292 kendaraan.

"Itupun didominasi oleh kendaraan pengangkut barang sebanyak 206, sedangkan 86 sisanya kendaraan penumpang," tulisnya. 

Pada tanggal 1 Mei 2021, lonjakan gelombang pemudik itu lebih tinggi lagi dibanding pada tanggal 2 Mei 2021.

Dimana pada tanggal itu ASDP mengoperasikan sebanyak 29 kapal dengan 107 kali trip.

"Untuk jumlah pemudik pejalan kaki sendiri sebanyak 2.300 dan yang berada di dalam kendaraan sebanyak 35.901 pemudik," katanya.

Sementara untuk jumlah kendaraan roda dua yang menyebrang tercatat sebanyak 2.810 dan kendaraan roda empat sebanyak 4.365. (kontributor banten/luthfillah)

Berita Terkait

News Update