BREBES, POSKOTA.CO.ID – Beberapa hari terakhir beredar video para pengemudi mobil alami penyekatan saat hendak mudik lewat jalur tol Pejagan, Brebes, Jawa Tengah.
Video tersebut menampilkan sejumlah aktivitas petugas sedang menutup Gerbang Tol Pejagan sambil menjelaskan bahwa Tol Kanci-Pejagan ditutup untuk pengendara dari arah Jakarta menuju ke Jawa Tengah.
Banyak yang meyakini bahwa video tersebut merupakan video baru yang ada pada bulan April 2021, tetapi kenyataannya yang sebenarnya bukanlah seperti itu.
Manajemen Operasi Ruas Tol Kanci-Pejagan menegaskan video tersebut merupakan video yang ada pada tahun lalu yakni 2020.
Hingga Sabtu (1/5/2021) arus lalu lintas Tol Pejagan masih dalam keadaan normal tanpa adanya penyekatan apapun yang dilakukan.
“Untuk rencana kegiatan penyekatan di Gerbang Tol Pejagan sendiri sesuai dengan hasil pertemuan dengan Dirlantas dan Lintas Sektoral Jawa Tengah, baru akan dilakukan pada tanggal 6 Mei 2021 sampai dengan 17 Mei 2021,” tulis keterangan dari Manajemen Operasi Ruas Tol Kanci Pejagan, Sabtu (1/5/2021).
Selain itu, demi meminimalisir dan mencegah berita bohong atau hoaks maka pihak manajemen Ruas Tol Kanci Pejagan mengimbau untuk menghubungi langsung Call Center untuk mempertanyakan kebenaran yang terjadi dilapangan.
“Untuk meminimalisir informasi-informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan dan untuk mengetahui kondisi terkini di Gerbang Tol Pejagan, silahkan menghubungi Call Center ruas Tol Kanci Pejagan di nomor 0231 8638809 atau di nomor Whatts App 0811-1111-1535,” tukasnya. (cr03)