INDIA, POSKOTA.CO.ID – Kondisi pandemi di India menjadi semakin parah usai dilaporkan dalam 24 jam terkahir ditemukan kasus baru COVID-19 mencapai 401.993 dan angka kematian sebanyak 3.523 pada Sabtu (1/5/2021).
Bahkan tercatat kini jumlah tersebut merupakan rekor harian tertinggi yang pernah dicetak oleh negara India selama pandemi COVID-19 berlangsung.
Melansir dari laman Reuters, ada sebanyak 7,7 juta kasus COVID-19 yang ada di India dan itu tercatat hanya dalam kurun waktu kurang dari dua bulan saja.
Pemerintah India sendiri telah menjelaskan bahwa kini total kasus infeksi COVID-19 sudah tembus diangka 19 juta kasus lantaran adanya gelombang kedua karena minimnya pengawasan dan kepatuhan protokol kesehatan setelah melewati hari raya keagamaan Kumbh Mela.
Gelombang kedua juga mulai mengalami lonjakkan sejak akhir Februari 2021 lalu, dan hingga awal bulan Mei ini belum ada tanda-tanda penurunan. Secara keseluruhan terdapat 211.853 korban jiwa yang meninggal dunia karena COVID-19 di India. (cr03)