Lagi Gacor, Manchester City Pede Sambangi Crystal Palace

Jumat 30 Apr 2021, 09:28 WIB
Manchester City akan menyambangi markas Crystal Palace pada pekan ke-34 Liga Inggris. (foto: twitter/@PhilFoden)

Manchester City akan menyambangi markas Crystal Palace pada pekan ke-34 Liga Inggris. (foto: twitter/@PhilFoden)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Manchester City akan menyambangi markas Crystal Palace, di Selhurst Park Stadium pada pekan ke-34 Liga Inggris, Sabtu (1/5/2021) WIB.

Menghadapi laga nanti Man City diprediksi akan bermain ngotot untuk meraih hasil maksimal. Hal ini jelas guna mempertahankan posisi mereka di papan klasemen. 

The Citizens kini masih duduk nyaman di peringkat pertama dengan mengoleksi 77 poin. Tim asuhan Pep Guardiola memiliki selisih 10 poin dari Manchester United yang berada di posisi kedua.

Meraih kemenangan tentu bukan hal yang mustahil bagi Man City. Mengingat mereka memiliki catatan apik pasca dikalahkan Chelsea pada semifinal FA Cup beberapa waktu lalu.

Ya sejak kalah dari The Blues, Riyad Mahrez dan kawan-kawan selalu meraih kemenangan di tiga pertandingan terakhirnya di semua ajang.

Terbaru, Manchester Biru mampu mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) dengan skor 2-1 pada leg pertama Liga Champions, Kamis (29/4/2021) dini hari WIB.

Usai mengalahkan PSG, Pep Guardiola langsung mengalihkan fokus tim untuk laga melawan Crystal Palace.

"Sekarang kami pergi ke Crystal Palace untuk membuat langkah penting di Liga Premier," ujar Pep mengutip laman resmi klub.

Di sisi lain Crystal Palace tidak memiliki modal apik jelang bertanding melawan Man City. The Eagles tidak pernah meraih kemenangan di tiga partai terakhirnya.

Di laga terbaru, tim asuhan Roy Hodgson harus takluk dari Leicester City dengan skor 1-2. Bukan hasil yang bagus bagi Crystal Palace dalam persiapan menjamu Man City.

Crystal Palace sendiri masih bertengger di posisi ke-13 klasemen sementara dengan raihan 38 poin dari 32 pertandingan yang telah dijalani. (cr04)

Berita Terkait

News Update