Bupati Cilacap Gelar Doa Bersama untuk Prajurit KRI Nanggala-402 yang Telah Gugur

Jumat 30 Apr 2021, 21:59 WIB
Bupati Cilacap memimpin doa bersama untuk prajurit KRI Nanggala 402. (foto: ist)

Bupati Cilacap memimpin doa bersama untuk prajurit KRI Nanggala 402. (foto: ist)

JAKARTA - Bertempat di Pendopo Wijayakusuma Sakti Kabupaten Cilacap, dilaksanakan Do'a bersama bagi prajurit yang telah gugur awak KRI Nanggala 402, Kamis (29/04/2021). Kegiatan  dipimpin oleh Bupati Cilacap  H. Tatto Suwarto Pamuji.

Sebagai bentuk keprihatiannya, Bupati Cilacap menggelar do'a bersama ini mengingat ada salah satu Putra terbaik Cilacap yang menjadi awak KRI Nanggala 402, yakni Sertu Bah Yoto Eki Setiawan, Segara Langu, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap.

 "Atas nama Pemerintah Kabupaten Cilacap kami mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, para suhada semoga Khusnul khatimah aamiin, " kata Bupati.,

 Di kesempatan yang sama Danlanal menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Cilacap atas dilaksanakannya do'a bersama untuk saudara kita yang gugur diperairan Utara Bali, semoga Allah SWT mengampuni dosa-dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran.

 Kegiatan doa bersama juga diikuti oleh Jajaran Forkopimda Cilacap, Ketua Cabang 3 Korcab V Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II, Ny. Sri Sugeng Subagyo, Ulama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Agama Kab. Cilacap. (rilis/win)

Berita Terkait

News Update