Tengah Hamil Muda, Felicya Angelista Kerap Muntah di Lokasi Syuting 

Rabu 28 Apr 2021, 12:56 WIB
Aktris, Felicya Angelista sedang muntah-muntah karena kehamilannya (instastory/@mieke_amalia)

Aktris, Felicya Angelista sedang muntah-muntah karena kehamilannya (instastory/@mieke_amalia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aktris Felicya Angelista kini tengah hamil muda. Istri dari aktor Immanuel Caesar Hito itu kerap mual dan muntah di lokasi syuting sinetron yang dibintanginya, yakni Dunia Terbalik.

Hal itu diketahui dari Instastory aktris Mieke Amalia @mieke_amalia. Belum lama ini, Mieke merekam momen saat Felicya muntah-muntah karena faktor kehamilannya.

Dalam video itu, terlihat Felicya mengenakan baju gamis warna biru serta memegang kantong plastik hitam. Ia pun muntah ditemani dengan asistennya.

"Kasian banget mamak2 lagi hamil muda nihh...," tulis Mieke Amalia, Rabu (28/4/2021).

Mieke Amalia juga menuliskan agar Felicya menikmati proses itu sebagai bagian dari fase kehamilannya.

"Dinikmatin ya Tuut.. Sebentar lagi udah ilang kok muntah"nya..." tulisnya lagi.

"Sehat" terus yaa sayang sama adek bayinya di peyut... Enjoy the pregnancy journey Tut!!!" imbuh aktris kelahiran 24 April 1977 tersebut. (cr02)

Aktris, Felicya Angelista sedang muntah-muntah karena kehamilannya (instastory/@mieke_amalia)

Berita Terkait
News Update