Hasil Imbang Laga Real Madrid vs Chelsea, Tuchel: Kami Seharusnya Mencetak Setidaknya Satu Gol Lagi

Rabu 28 Apr 2021, 07:41 WIB
Christian Pulisic (10) mencetak gol untuk Chelsea saat menghadapi Real Madrid leg pertama Liga Champions. (foto sky sports)

Christian Pulisic (10) mencetak gol untuk Chelsea saat menghadapi Real Madrid leg pertama Liga Champions. (foto sky sports)

SPANYOL – Mendapat hasil imbang 1-1 Real Madrid, ternyata ada sedikit kekecewaan kubu Chelsea. Dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champion di Estadio Alfredo Di Stefano, Rabu (28/04/2021) dini hari, kubu Chelsea mengaku seharusnya bisa mencetak satu gol lagi.

Media untuk The Blues menyatakan, kini di bawah Thomas Tuchel, Chelse sepertinya menjadi semakin impresif, dan ini adalah bukti lebih lanjut dari perkembangan mereka.

Satu hal yakni saat gagal menangani tendangan bebas yang memungkinkan Benzema mencetak gol, sehingga permainan menjadi 1-1. Kalau itu tidak ternya, hampir menjadi malam yang sempurna bagi Chelsea.

Barisa depan Chelsea telah menebar ancaman danya menyulitkan Courtois, salah satunya menjaadi gol. Lini belakangpun solid.

Ada pun gol yang dihasilkan Th Blues dianggap sebagai gol tandang yang luar biasa dari Pulišić berarti mereka memiliki keuntungan untuk dibawa pulang ke London, jadi semuanya siap untuk leg kedua yang gemilang.

"Kami memulai dengan sangat baik. 20-25 menit pertama, kami mendapatkan gol dan bisa mencetak lebih banyak,” ujar César Azpilicueta, bek Chelsea yang juga bertindak sebagai kaptem tim.

“Kami memulai dengan keberanian dan kami tahu kami harus bermain di level terbaik kami. Kami melewatkan umpan terakhir itu di mana kami bisa memilih opsi terbaik, " tandasnya.

Dari sisi pemain belakang Real Madrid, Raphaël Varane, jalannya pertandingan berbeda antara babak pertama dan babak kedua. "Saya pikir kami melihat dua pertandingan yang berbeda, di babak pertama dan kedua,” kata Varane yang baru sembuh dari Covid-19 itu.

“Mereka memulai dengan baik dengan banyak intensitas dan mereka menekan kami dengan baik. mereka mematahkan garis pers pertama kami dengan beberapa permainan yang sangat vertikal. bermain. Dengan gol Karim kami memasuki permainan dan babak kedua jauh lebih baik," ujar bek Timnas Prancis itu.

Sementara itu, pelatih Thomas Tuchel berkata kepada BT Sport mengatakan, Chelsea memulai pertandingan dengan sangat baik, dengan banyak keberanian dan kualitas.

“Kami pantas memenangkan babak pertama, kami memiliki peluang. Sayangnya mereka mencetak gol dari bola mati dan mereka tidak punya apa-apa lagi, kami tidak memberikan kesempatan apapun,” kata  Tuchel.

"Itu adalah skor yang mengecewakan pada babak pertama. Kami harus tetap tenang dan tidak kehilangan kepercayaan diri.

Menurut Tuchel, babak kedua timnya sangat taktis, bagi yang melihat bisa tahu Chelsea tampak sedikit lelah.

“Kami hanya memiliki beberapa hari untuk pulih dari laga tandang yang sulit. Kami harus mendapat hasil dengan 1-1,” ujarnya.

"Gol itu memang pantas dan kami seharusnya mencetak setidaknya satu gol lagi. Kami kebobolan lebih atau kurang dan itu selalu bisa terjadi dengan kualitas individu," tandas Thomas Tuchel. (win)

 

Berita Terkait

News Update