Sebut Ayu Ting Ting Cinta Pertamanya, Ivan Gunawan Akui Belum Bisa Ajak ke Jenjang Serius

Selasa 27 Apr 2021, 14:08 WIB
Ivan Gunawan. (ist)

Ivan Gunawan. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ivan Gunawan secara mengejutkan akui jika Ayu Ting Ting adalah cinta pertamanya.

Pengakuan itu, Ivan Gunawan sampaikan saat berbincang di kanal YouTube Denny Sumargo beberapa waktu lalu.

"Gue sama Ayu Ting Ting itu love at the first sight," ungkap Ivan Gunawan di kanal YouTube Denny Sumargo, Minggu (25/4/2021).

 

Namun pria yang biasa disapa Igun itu tegaskan hingga kini ia belum berani untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius.

Alasan Ivan Gunawan belum siap melangkah ke jenjang serius, karena menurutnya ada hal yang masih harus dipersiapkan.

"Tapi gue punya prinsip gue belum bisa deket, lebih deket sama lo. Karena ada hal-hal yang masih gue persiapkan untuk itu," ujarnya.

"Gue sayang, gue cinta tapi gue nggak bisa memiliki. Bukannya gue nggak punya nyali tapi untuk saat ini gue belum bisa," sambungnya.

Di sisi lain Ivan Gunawan beberkan istri idamannya kelak nanti, pria yang biasa disapa Igun itu berharap sang istri tidak mengekangnya.

Lantas Igun pun beberkan, nggak mau menikah dengan tujuan untuk membahagiakan orangtua.

"This is Indonesia, jack. Jadi Indonesia kan we have to marry with the family also. Jadi gue harus puas-puasin dulu atau gue jalanin seperti ini," ucap Ivan Gunawan. (cr09)

Berita Terkait
News Update