Merdunya Senandung Saur

Selasa 27 Apr 2021, 09:45 WIB
Ilustrasi Sental Sentil Merdunya Senandung Saur. (arief)

Ilustrasi Sental Sentil Merdunya Senandung Saur. (arief)

ADA orang yang nggak suka dibangunin saur yang disiarkan langsung dari speaker mesjid, atau Toa. Terlalu keras, dan teriak-teriak. Bikin pengeng telinga!

Kebetulan yang protes selebritis, jadi ya bikin heboh masyarakat. Dan komentar pro kontra pun memenuhi halaman berita. “ Perasaan yang namanya orang bangunin saur udah dari dulu, kok baru ribut sekarang sih?” kata seseorang.

“Memang yang bangunin keterlaluan sih, teiak-teriak. Berisik!” kata yang lain.
“Ya, maklum sajalah, sekarang kan lagi bulan puasa. Kalau nggak dibangunin saur, kesiangan, gimana?” kata yang lain lagi.

Begitulah adanya. Ada orang tua yang terganggu dengan alasan anaknya nggak bisa tidur, bangun di tengah malam. Tapi sebagian orang tua asyik-asyik saja anaknya ikut bangun saur. Biarlah,  itu juga kan sebagai latihan, belajar, bahwa dalam puasa itu ada yang namanya saur.

Malah ada yang ikut kakaknya nabuh tetabuhan semacam drum, keliling komplek. Brang,gedubrang,kedubrang, saur, saur,saur.

Sambil bersenandung; “ Bangunin saur diomelin, nggak dibangunin kesiangan, serba salah, serba salah. Aku serba salah, lalalalala, yo kita saur…..!”

Berisikah? Ya, ada yan bilang berisik, dan banget banget berisik. Tapi, cobalah kita nikmati nada nada saur yang keras, ya  seolah itu simphoni yang merdu mengalir di gendang telinga kita. Merdu, merdu, merdu. Saur, saur, yo kita saur…!  - massoes

Berita Terkait

Seperti Pagar Makan Tanaman

Jumat 30 Apr 2021, 09:45 WIB
undefined

Jangan Abaikan Angka Kematian

Senin 03 Mei 2021, 06:30 WIB
undefined

News Update