Antoine Griezmann Borong Dua Gol, Barcelona Mengalahkan Tuan Rumah Villarreal 1-2

Senin 26 Apr 2021, 05:18 WIB
Messi bersama De Jong saat merayakan gol Antoine Griezmann ke gawang Villarreal. (foto: @FCBarcelona)

Messi bersama De Jong saat merayakan gol Antoine Griezmann ke gawang Villarreal. (foto: @FCBarcelona)

SPANYOL – Mendekati akhir kompetisi persaingan papan atas La Liga (Liga Spanyol) makin seru. Ini terjadi setelah Barcelona menang atas Villarreal 2-1, dan Real Madrid hanya bermain imbang 1-1 saat melawat ke Getafe.

Kedua tim sekarang nilainya sama,yakni 71, tapi Barcelona masih punya satu pertandingan di tangan. Kedua tim sama-sama selisih 2 poin dari pemuncak klasemen Atletico Madrid.

Dalam pertandingan lawan Villarreal, Antoine Griezmann  memborong dua gol, brace pertama Giezmann musim ini.

Dia mencetak dua gol saat Barcelona mengalahkan tuan rumah Villarreal 1-2, pada Senin (26/04/2021) dini hari di Estadio de la Ceramica.

Dua gol Antoine Giezmann masing-masing dicetak di babak pertama, yakni pada menit 28 dan 35.

Sebelumnya, Barca sempat ketinggalan 1-0 oleh Villarreal berkat gol Samu Chukwueze di menit 27.

Lag aini diwarnai kartu merah untuk pemain Villarreal Manu Trigueros pada menit 65, atau pertengahan babak kedua.

Di babak kedua, Villarreal menekan Barcelona hingga peluit akhir, tetapi tak mampu juga menambah gol, sehingga poin penih menjadi milik tim tamu dari Catalan itu.

Pelatih Barcelona Ronald Koeman hanya membuat satu perubahan dari tim yang mencetak lima gol melawan Getafe pada pertengahan pekan, saat Sergino Dest masuk menggantikan Sergi Roberto.

Pemain internasional Amerika Serikat itu ditempatkan sebagai bek sayap kanan, sementara Oscar Mingueza berduet dengan Gerard Pique dan Clement Lenglet di lini belakang tiga orang.

Yang menjadi perhatian, kali aini paenyelesaian Chukwueze memang berkelas, tapi semenit kemudian Griezmann mengatasinya dengan gol indah untuk membuat Barcelona menyamakan kedudukan 1-1.

Nasib baik ada di pihak Griezmann pada hari itu karena kesalahan dari Juan Foyth memberi Barcelona hadiah kedua.

Bek Villarreal memainkan umpan balik yang keliru ke Asenjo dan Griezmann mengambil bola hingga mampu mengoptimalkan menjadi gol, setelah bola mampu melewati hadangan kiper Asenjo, Skor 1-2 untuk Barcelona.

Koeman membuat perubahan selama istirahat, dengan Sergi Roberto masuk menggantikan Dest.

Laju hiruk-pikuk di 45 menit pertama melambat di babak kedua, tetapi masih ada peluang dan butuh penyelamatan besar dari Ter Stegen untuk menyangkal Etienne Capoue setelah beberapa kerja bagus dari Chukwueze.

Tepat setelah Koeman melakukan pergantian keduanya, dengan Ilaix Moriba menggantikan Pedri yang kelelahan, harapan mengejar ketertinggalan Villarreal terpukul ketika pelanggaran dari Manu Trigueros terhadap Messi mengakibatkan kartu merah yang membuatnya dikeluarkannya dari lapangan,

Dengan keunggulan satu gol dan keunggulan satu pemain, control permainan menjadi milik Barcelona.

Berkat permainan apiak Chukwueze sempat memberi umpan kepada Gerard Moreno untuk menyamakan kedudukan, tapi dia gagal melebar.

Koeman memasukkan Ousmane Dembele menggantikan Griezmann untuk mencoba mengambil keuntungan jumlah pemain ketimbang  Villarreal.

Pemain sayap asal Prancis itu membuka peluang untuk De Jong,  hanya saja pemain asal Belanda ini tembakannya melebar. Skor tak berubah, tetap 1-2. Barca pulang membawa tiga poin, dan menyamai Real Madrid untuk mengejar Atletico dalam bersaing meraih juara La Liga. (win)

Berita Terkait

News Update