Lionel Messi Bisa Hengkang karena Keterlibatan Barcelona di Liga Super Eropa  

Rabu 21 Apr 2021, 02:58 WIB
Lionel Messi, mega bintang sepakbola dari Barcelona. (foto marca)

Lionel Messi, mega bintang sepakbola dari Barcelona. (foto marca)

JAKARTA, POSKOTA.CO.IDLionel Messi dikabarkan berpikir untuk meninggalkan Barcelona dan akan segera bergabung dengan Paris Saint Germain karena keterlibatan raksasa Catalan di kompetisi Liga Super Eropa.

Masa depan pemain andalan bagi Barcelona itu telah di ujung tanduk, setelah mencoba dan gagal dalam upaya untuk meninggalkan Camp Nou dengan status bebas transfer pada musim lalu .

Namun, Presiden Joan Laporta dan pelatih Ronald Koeman telah berbicara positif tentang situasi tersebut dalam beberapa pekan terakhir, dengan Messi diperkirakan akan berkomitmen untuk menandatangani kontrak barunya.

Menurut The Mirror , pemenang Ballon d'Or enam kali itu sekarang berpikir ulang tentang tanda tangan kontrak barunya bersama Barcelona setelah pengumuman mengenai Liga Super Eropa dan dampak selanjutnya.

Ketua UEFA Aleksander Ceferin telah menjelaskan bahwa setiap pemain yang dikontrak tim dalam kompetisi terpisah akan dilarang mewakili negara mereka di acara FIFA apa pun, termasuk Piala Dunia dan Copa America .

Itu berarti Messi kehilangan kesempatan untuk bermain bersama Argentina untuk meraih trofi utama.

Sedangkan jika dia bergabung dengan PSG yang bukan bagian dari ESL dia masih bisa ambil bagian di kedua kompetisi internasional tersebut.

Manchester City juga salah satu club dengan peluang besar untuk mendatangkan Messi, tetapi mereka juga bergabung di kompetisi ESL, yang bisa dimulai pada awal musim depan. (pkl01) 

Berita Terkait
News Update