Awkarin Peringati Hari Kartini dengan Cara yang Berbeda

Rabu 21 Apr 2021, 23:49 WIB
Selebgram, Karin Novilda atau Awkarin. (instagram/@awkarin) 

Selebgram, Karin Novilda atau Awkarin. (instagram/@awkarin) 

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hari ini tepat dirayakan sebagai hari kelahiran Raden Ajeng (RA) Kartini, seorang pahlawan emansipasi wanita yang lahir 21 April 1879 di Jepara, Jawa Tengah.

Peninggalan RA. Kartini yang paling diingat yaitu kumpulan surat yang ia tulis berisi keluhannya sebagai wanita yang kala itu masih dipandang remeh perannya. Kumpulan surat itu akhirnya menjadi sebuah buku berjudul "Habis Gelap Terbitlah Terang".

Guna mengenang perjuangan Kartini untuk memajukan taraf hidup kaum perempuan, selebgram Karin Novilda atau dikenal Awkarin mengutip penggalan surat Kartini yang ditujukan untuk sahabat penanya, Nyonya van Kool. Awkarin jadikan penggalan surat itu jadi caption dalam unggahan Instagramnya, @awkarin.

"Alangkah besar bedanya bagi masyarakat Indonesia bila kaum perempuan dididik baik-baik. Dan untuk keperluan perempuan itu sendiri, berharaplah kami dengan harapan yang sangat supaya disediakan pelajaran dan pendidikan, karena inilah yang akan membawa behagia baginya. (Suratnya kepada Nyonya Van Kool,  Agustus 1901)."

Dalam unggahan itu, ada foto Awkarin dengan daun pisang. Pun Awkarin juga terlihat mengenakan busana yang warnanya juga hijau ala daun pisang.

Atas unggahan itu, netizen berkomentar bahwa Awkarin adalah salah satu sosok Kartini masa kini yang cocok jadi panutan.

"Mba karin adalah salah satu Kartini Indonesia yang bisa dibilang panutan," tulis salah satu netizen.

Namun tak sedikit pula netizen yang justru fokus ke foto Awkarin dan daun pisangnya.

"Emang beda kalo orang cakep foto sama daun pisang," tulis netizen lainnya. (cr02) 

Berita Terkait
News Update