Pro Kontra 12 Klub Elite Bentuk Liga Super Eropa, UEFA dan FIFA Mengutuk Keras

Senin 19 Apr 2021, 10:02 WIB
12 tim elit eropa bentuk European Super League (Instagram/wetrollfootball)

12 tim elit eropa bentuk European Super League (Instagram/wetrollfootball)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dunia sepak bola dihebohkan dengan kabar, tim elite eropa akan bentuk European Super League atau Liga Super Eropa.

Kompetisi Liga Super Eropa merupakan proyek yang bertujuan untuk memisahkan diri dari kompetisi yang sudah ada sebelumnya.

Dalam proyek perhelatan Liga Super Eropa, ternyata ada nama 12 tim elite yang berpartisipasi, diantaranya:

Real Madrid, Juventus, Barcelona, Manchester United, Liverpool, Chelsea, Arsenal, Atletico Madrid, Inter Milan, Manchester City, Tottenham Hotspur, dan AC Milan.

12 klub itu memwakili lima liga top Eropa seperti Liga Inggris, Serie A, LaLiga Spanyol, Bundesliga Jerman dan Ligue 1 Prancis.

Para tim elite itu menyebutkan jika mereka akan menggelar diskusi dengan FIFA dan UEFA untuk membahas gagasan Liga Super Eropa yang memiliki format tersendiri.

Terkait adanya rumor tersebut, UEFA selaku otoritas tertinggi sepak bola Eropa bekerja sama dengan asosiasi sepakbola lainnya, mengutuk keras dan mengancam berikan sanksi tegas pada klub yang terlibat.

"UEFA, Asosiasi Sepak Bola Inggris dan Liga Premier, Federasi Sepak Bola Kerajaan Spanyol (RFEF) dan La Liga, dan Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) dan Serie A telah mengetahui bahwa beberapa klub Inggris, Spanyol dan Italia mungkin berencana untuk mengumumkan pembuatan Liga Super tertutup mereka," kata pihak UEFA (19/4/21).

"Jika ini terjadi, kami ingin menegaskan kembali bahwa kami - UEFA, FA Inggris, RFEF, FIGC, Liga Premier, La Liga, Serie A, FIFA dan semua asosiasi anggota kami - akan tetap bersatu dalam upaya kami untuk hentikan proyek sinis ini, sebuah proyek yang didirikan atas dasar kepentingan pribadi beberapa klub pada saat masyarakat membutuhkan solidaritas lebih dari sebelumnya," sambungnya.

Di sisi lain FIFA juga mengecam tindakan tersebut dan akan berikan sanksi keras, sampai para pemain klub tersebut terancam dicoret dari tim nasionalnya.

"Seperti yang diumumkan sebelumnya oleh FIFA dan enam Federasi, klub-klub terkait akan dilarang bermain di kompetisi lain di tingkat domestik, Eropa atau dunia, dan para pemain mereka bisa ditolak kesempatannya untuk mewakili tim nasional mereka," ungkapnya. (cr09)

Berita Terkait
News Update