Pria Gangguan Jiwa Terperangkap di Pembatas Jalur Sepeda Sudirman

Senin 19 Apr 2021, 16:39 WIB
Seorang ODGJ sedang dievakuasi petugas Gulkarmat usia terperangkap di pembatas jalur sepeda (ist)

Seorang ODGJ sedang dievakuasi petugas Gulkarmat usia terperangkap di pembatas jalur sepeda (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Seorang pria yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) terjebak di dalam rongga pembatas jalan sepeda permanen di Jalan Sudirman, Kelurahan Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (19/4/2021). 

Lurah Gelora, Nurul Huda mengatakan, mulanya ODGJ yang terjebak itu ditemukan oleh petugas Penanganan Prasarana Sarana Umum (PPSU) sekira pukul 06.00 WIB.

Melihat kejadian itu, sedianya petugas PPSU coba menolong tetapi tidak berhasil lantas langsung melaporkannya kepada Lurah.

"Terus kami koordinasikan ke pihak Gulkarmat Kecamatan Tanah Abang," kata Nurul ketika di konfirmasi, Senin, (19/4/2021).

Merespon hal ini, Kepala Regu penyelamat Sektor Gulkarmat Kecamatan Tanah Abang Ahmad Sopiyan yang mendapat kabar itu langsung mendatangi lokasi dan tiba pukul 6:45 WIB. 

Ada 5 orang personil yang dikerahkan dengan bersama satu mobil light rescue unit. Pukul 06.47, pria tersebut sudah berhasil dievakuasi. 

"Akhirnya sekitar pukul 6:50 WIB dibantu dengan anggota Gulkarmat dan Sudin Perhubungan berhasil mengevakuasi ODGJ tersebut dengan selamat," kata Ahmad.

Adapun penyebab ODGJ itu terjebak, Ia diduga sedang duduk pada rongga beton pembatas sepeda, namun setelah tubuhnya masuk ke dalam rongga beton tersebut, tubuhnya tidak dapat dikeluarkan kembali. 

Kini usai berhasil dievakuasi ODGJ yang diduga berusia 60 tahun itu langsung di bawa ke GOR Kecamatan Tanah Abang oleh Petugas Dinas Sosial. (cr05)

Berita Terkait

News Update