Informasi Layanan SIM Keliling Banten Sepekan ke Depan

Senin 19 Apr 2021, 20:41 WIB
Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda Banten dalam sepekan. (foto: ist)

Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda Banten dalam sepekan. (foto: ist)

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Banten memfasilitasi masyarakat yang akan memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) melalui layanan keliling.

Pelayanan SIM keliling merupakan bagian dari program Kapolda Banten dalam membantu masyarakat melalui slogan "Kami Hadir Mendekatkan Diri Kepada Anda".

Selain itu untuk memudahkan masyarakat serta mencegah penumpukan pemohon di Kantor Satpas Polres jajaran Polda Banten.

Layanan SIM keliling beroperasi setiap hari di dia titik secara bergiliran di wilayah Polda Banten. Jam operasional layanan SIM keliling mulai pukul 08.00 hingga 15.00 WIB dengan lokasi-lokasi berikut:

- Mobil 01 - Senin - Mapolsek Anyer, Serang

- Mobil 02 - Senin - Alun-alun Kota Serang

- Mobil 01 - Selasa - Simpang 3 Labuan, Pandeglang

- Mobil 02 - Selasa - Alun-alun Kramatwatu, Serang

- Mobil 01 - Rabu - Kawasan Modern Cikande, Serang

- Mobil 02 - Rabu - Samsat Balaraja, Tangerang

- Mobil 01 - Kamis - Pasar Rangkasbitung, Lebak

Berita Terkait
News Update