TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Mengaku hendak ke apotek, seorang ibu menitipkan bayi perempuan yang berusia sekitar 2 bulan dengan surat wasiat di secarik kertas, kepada warga di Jalan Pabuaran Tumpeng, Karawaci, Kota Tangerang, tapi ibunya menghilang
Kapolsek Karawaci, Kompol Bagin Efrata mengatakan tindakan yang dilakukan ibu itu belum bisa dikatakan sebagai menelantarkan bayi.
Pasalnya, bayi tersebut diberikan kepada warga dengan cara dititip kepada penjaga warung.
"Anak tersebut tidak di taruh di lantai atau rumah kosong, (jadi) memang dititipkan kepada seseorang dan ada tulisan 'tolong titip anak saya', " ujar Bagin, Senin (19/4/2021).
Kompol Bagin mengatakan, pihaknya menerima laporan dari masyarakat yang terkait adanya penitipan anak oleh orang yang tidak dikenal pada Minggu (18/4/2021) pukul 15.30 WIB.
"Kami mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa terjadi penitipan anak bayi tanpa identitas oleh orang tidak dikenal. Dia (wanita tanpa identitas) akan pergi ke apotek untuk membeli obat. Namun sekian jam, ibu itu tidak kembali, " katanya.
Kompol Bagin menuturkan mendapat laporan tersebut, pihaknya langsung melakukan penyidikan dan mengecek sejumlah kamera pengawas disekitar lokasi.
"Tim reskrim mencoba mencari diseputaran sekitaran situ (dan) coba menyisir di sekitaran lokasi tersebut yang memungkinkan lokasi CCTV (agar dapat) menemukan identitas atau gambaran siapa wanita tersebut," jelasnya.
Saat ini, lanjut Bagin, pihaknya telah menyerahkan bayi tersebut kepada Dinas Sosial Kota Tangerang untuk mendapatkan perawatan yang intensif.
"Kami hubungi Dinas Sosial Kota Tangerang untuk menitipkan sang bayi tersebut, " tutupnya. (toga)