DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Wakil Walikota Depok, Imam Budi Hartono (IBH) bersama Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi Jawa Barat dan ketua LPM Depok Jaya, melakukan sidak ke lokasi Tanggul Kali Cabang Tengah di Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, yang jebol, Minggu (18/4/2021) siang.
Akibat dari jebolnya tanggul tersebut pada Sabtu (17/4/2021) malam ratusan rumah warga di Jalan Raya Mujair dan Jalan Gurame, dan Jalan Raya Sawangan kerendam banjir.
Menurut IBH, jebolnya tanggul di akibatkan karena volume debit air sangat deras ditambah terjadi pendangkalan membuat air meluap.
"Kita datang ke kemari didampingi Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi Jawa Barat , ada laporan masyarakat tanggul kali cabang tengah jebol. Insyaallah permasalahan banjir ini bisa tertangani," ujarnya kepada wartawan.
Air yang meluap ke pemukiman warga karena bangunan tanggul yang berada di tengah sudah tidak berfungsi.
IBH menambahkan dengan adanya Dinas SDA Pemprov Jabar yang langsung turun melihat dapat segera menyelesaikan persoalan banjir yang menimpa warga sekitar Kali Cabang Tengah.
“kita harapkan dapat tertangan. Terhadap warga yang terkena musibah banjir ini turut berduka cita mudah mudahan Allah memudahkan dan menganti yang baik, ” tutupnya. (angga)