Sudah 2 Kali Divaksin, Pengurus PWI Tangsel Terkonfirmasi Positif Covid-19

Sabtu 17 Apr 2021, 10:30 WIB
Malik Abdul Aziz saat mengikuti vaksinasi Covid di RSUD Tangsel, 16 Maret 2021 lalu. (PWI Tangsel)

Malik Abdul Aziz saat mengikuti vaksinasi Covid di RSUD Tangsel, 16 Maret 2021 lalu. (PWI Tangsel)

TANGSEL, POSKOTA.CO.ID – Pengurus Persatuan Wartawan Indomesia (PWI) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Malik Abdul Aziz terkonfirmasi positif Covid-19.

Pria berusia 24 tahun itu positif Covid-19 usai dilakukan tes swab PCR di Puskesmas kawasan Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Kamis (15/4/2021). 

"Saya tes swab PCR karena ada keluarga positif Covid-19 dan dirawat di RSU Kabupaten. Saya swab hari Kamis dan Jumat hasilnya saya terima positif Covid-19," ujarnya dihubungi Poskota.co.id, Sabtu (17/4/2021).

Dengan kondisi tersebut, Malik mau tak mau harus membatasi aktivitasnya. 

Padahal, pimpinan redaksi jurnalistika.id itu sudah mengikuti dua kali program vaksinasi Covid-19 di RSUD Kota Tangsel pada 2 dan 16 Maret 2021 lalu.

"Saya sekarang isolasi mandiri dirumah. Untuk kondisi masih belum ada perubahan signifikan, cuma penciuman saja agak berkurang," ungkapnya. 

Malik berharap kondisinya bisa segera sehat sediakala kembali dan beraktivitas ke kantor PWI Tangsel yang berada di Nusa Loka, BSD, Serpong.

Ketua PWI Kota Tangsel, Ahmad Eko Nursanto mengaku terkejut setelah mengetahui ada seorang pengurusnya yang membidangi Advokasi dan Pembelaan Wartawan di PWI Tangsel itu terkonfirmasi positif Covid.

Menurut Eko, meski pengurusnya itu sudah menjalani program vaksinasi sebanyak 2 kali, hal itu bukan berarti yang bersangkutan aman dari virus Corona.

Untuk itu, Eko pun mengimbau agar wartawan yang biasa bertugas di lapangan tetap mematuhi Prokes yang berlaku.

"Kita cukup terkejut dengan adanya kabar seperti ini. Karena empat hari ini yang bersangkutan tidak terlihat di kantor PWI. Untuk itu kami mengimbau agar teman-teman wartawan yang bertugas dilapangan tetap mematuhi Prokes, karena ini penting untuk kesehatan kita bersama," singkat Eko. (kontributor Tangerang/ridsha vimandanasution)

Berita Terkait

News Update