TANGERANG, POSKOTA.CO.ID -Sebanyak tujuh santri mengalami luka-luka akibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Cisoka, Kabupaten Tangerang, Sabtu (17/4/2021).
Informasi yang dihimpun, ketujuh santri itu mengalami peristiwa kecelakaan sekira pukul 03.00 dini hari, tepatnya di Desa Cirendeu, Kecamatan Solear.
Kasubnit 1 Kecelakaaan Lalulintas Satlantas Polretas Tangerang, Ipda Adi Sulpaturohman mengatakan, ketujuh santri tersebut kecelakaan sehabis melaksanakan sahur dan hendak balik ke ponpes.
"Semuanya santri. Anak-anak santri itu sehabis sahur hendak balik ke Pondok Pesantren di Desa Cikuya Kecamatan Solear," ujarnya dihubungi Poskota, Sabtu (17/4).
Adi mengatakan, ketujuh santri itu pulang ke pondok pesantren menggunakan sepeda motor Viar Nomor Polisi B-4680-NFA yang dikendarai oleh ID.
Dengan kendaraan Viar, ketujuh santri melaju dari arah Cisoka menuju arah Solear. Sesampainya di Kampung Cisalak, Desa Cirendeu peristiwa kecelakaan itu terjadi.
"Kondisi jalan menikung kekiri, namun kendaraan Viar terlalu kekanan hingga terjadi tabrakan yang di saat bersamaan ada truk Hino," sebutnya.
Akibat kecelakaan tersebut pengendara dan para penumpang sepeda motor Viar mengalami luka luka.
"Para korban selanjutnya di evakuasi ke RSUD Balaraja Tangerang," tandasnya. (kontributor banten / ridsha vimanda nasution)